Menghubungkan formidable form dengan whatsapp

Formidable form adalah salah satu plugin untuk membuat formulir di wordpress.

Kamu bisa membuat berbagai macam kebutuhan form dengan plugin ini.

Namun terkadang untuk meningkatkan engagement perlu sedikit kustomisasi untuk bisa dikirimkan ke whatsapp.

Namun jangan khawatir, kamu tidak perlu melakukan kustomisasi.

Pada tutorial ini kamu akan mendapatkan plugin fonnte untuk mengirimkan pesan otomatis ke whatsapp.

1. Membuat Form dengan Formidable Form

Untuk mulai mengirimkan isian formidable form ke whatsapp, pertama-tama kamu perlu install plugin formidable form dari wordpress dan fonnte formidable yang bisa kamu download disini.

Setelah download, lakukan instalasi dan aktifkan kedua plugin diatas.

Kemudian setelah aktif akan ada menu untuk setting fonnte formidable.

Langkah pertama bisa langsung klik menu formidable lalu klik add new.

Kemudian akan muncul popup seperti ini kemudian klik blank form.

Kemudian isi nama form dan deskripsi formnya.

Setelah mengisi nama form dan deskripsinya, kamu akan diarahkan menuju halaman untuk membuat form.

Untuk tutorial ini saya akan membuat contact form yang simpel saja berisi nama, email, pesan dan nomor whatsapp.

Setelah selesai, bisa klik saja update.

Setelah itu bisa close dan menuju settingan fonnte (lebih baik dibuka di tab baru untuk memudahkan).

2. Setting Plugin Fonnte Formidable

Untuk bisa melanjutkan ke tahap ini, kamu perlu mendaftarkan akun pada fonnte.com untuk mendapatkan token dan meminta saldo trial untuk pengiriman pesan.

Pada menu fonnte formidable akan muncul settingan seperti ini

Form Key : key dari form yang dibuat

Whatsapp ID : ID dari field yang berisi nomor whatsapp (isi nomornya saja)

Pesan User : isi pesan whatsapp yang dikirimkan ke user

Nomor Admin : nomor admin yang akan dikirimi pesan admin

Pesan Admin : isi pesan whatsapp yang dikirimkan ke admin

Setelah selesai input, maka data settingan ini akan tersimpan di list menu setting seperti ini

Setelah itu, kamu wajib mengisi token pada menu setting agar dapat mengirim pesannya sesuai dengan settingan diatas.

Kemudian, buat post/page baru dengan shortcode yang ada di list form pada menu formidable atau langsung menggunakan block pada gutenberg.

Saya akan menggunakan block pada gutenberg pada tutorial ini.

Pilih form yang mau kamu tampilkan lalu klik publish.

Changelog

Versi 1.0

22 februari 2021 – Peluncuran awal plugin

7 thoughts on “Menghubungkan formidable form dengan whatsapp”

      • saya sdh ikuti semuanya spt diatas, bahkan sdh dicoba hanya 2 field. dan device jg sdh terkoneksi, token sdh dimasukkan.

        Namun kalo pakai elementor form, sudah berhasil. hanya kl pakai elementor form yg dibuat jd sederhana, tdk bisa dibuat secara otomatis nilai ordernya

        Reply
  1. sdh bener semua satu persatu bahkan sampai diulang, sampai dicoba no wa pakai 62 dan 0 hasilnya sama. tp kl sy soba pakai elementor form berhasil

    Reply

Leave a Comment